Babinsa Cukanggenteng Gencarkan Komsos, Himbau Warga Waspada Longsor

Kab. Bandung, – Sertu Adung, Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Desa Cukanggenteng yang merupakan anggota Koramil 2412/Pasirjambu, melaksanakan kegiatan silaturahmi dan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga serta tokoh masyarakat di wilayah binaannya, Desa Cukanggenteng, Kecamatan Pasirjambu, pada hari Jumat (21/11/2025). Dalam kegiatan tersebut, Sertu Adung memberikan penekanan dan pemahaman kepada warga mengenai pentingnya kewaspadaan terhadap musim hujan yang berpotensi menyebabkan bencana longsor. Selain itu, ia juga mengajak warga memelihara dan menjaga persatuan dan kesatuan antar umat beragama, untuk aktif dalam menjaga lingkungan yang aman dan kondusif. Bukan itu saja Sertu Adung, juga meningkatkan Kewaspadaan terhadap potensi bahaya longsor akibat cuaca ekstrem musim hujan serta terus berdoa Kepada Allah SWT untuk memohon keselamatan dan perlindungan dari segala bencana dan penyakit. Kegiatan silaturahmi ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, menunjukkan sinergi yang baik antara Babinsa dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta meningkatkan kesadaran akan potensi bencana di lingkungan sekitar. (Pen)